Indonesia All Legends vs AC Milan Glorie 2013

Minggu, 10 Februari 2013

A.C. Milan - Respect Bepe & Klarifikasi Milanisti Indonesia



Berikut adalah official kulwit Milanisti Indonesia (@MilanistiOrId) terkait dengan "insiden" terhadap Bambang Pamungkas (@bepe20) selama pertandingan Indonesia All Star Legend vs AC Milan Glorie 2013 berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno - Sabtu, 9 Februari 2013:


1.Kami, atas nama Milanisti Indonesia akan klarifikasi perihal kejadian tadi sore di GBK. Sebagaimana kami terdengar menyoraki mas@bepe20
2. Kami tidak akan mengadakan pembenaran apapun, karena kami merasa bertanggung jawab atas apapun yang terjadi di GBK tadi sore.
3. Dengan ini kami meminta maaf yang sebesar2nya kpd Mas@bepe20 apabila sorakan ini menyinggung Mas Bepe sbg punggawa Indonesia All Star.
4. Kami meminta maaf atas kelalaian kami dengan terjadinya hal ini, sebenarnya kami ingin menunggu sampai besok untuk meminta maaf secara -
5. -langsung kepada mas @bepe20, tetapi dengan masuknya sejumlah ancaman ke Mention Twitter kami, kami tidak bisa mengambil resiko dengan-
6. -mengorbankan keselamatan ratusan member kami yang ingin pulang ke kotanya masing-masing.
7. Oleh karena itu, kami mengambil langkah untuk meminta maaf dan memberikan klarifikasi terlebih dahulu disini.
8. Kami melihat hal ini sebagai pembelajaran penting untuk kami agar lebih siap dalam menangani massa dengan jumlah yang besar.
9. Kami terbiasa hanya menangani dengan jumlah ratusan di home base kami, dan hari ini kami harus menangani massa yang berjumlah ribuan.
10. Kami harap jangan ada lagi provokasi terkait hal ini, khususnya untuk teman2 The Jakmania yang selama ini memiliki hubungan yang baik-
11. dgn Milanisti Indonesia, bahkan ulang tahun the Jakmania yang lalu, kami fansclub luar negeri yang diundang & kami bangga akan hal itu.
12. Maka dari itu kami akan sangat menyayangkan apabila kesalahpahaman ini menjadi suatu momok di kedua belah pihak.
13. Nasionalisme kami tidak perlu dipertanyakan lagi, kami juga bagian dr kalian suporter Indonesia. Kami suporter garis keras GARUDA.
14. Banner besar "FORZA INDONESIA" kami selalu mengiringi perjalanan Garuda, bahkan sudah terbentang sampai ke negeri jiran. :)
15. Bagi kami, @Bepe20 juga seorang legenda dan pesepakbola hebat yang sangat kami idolakan.
16. Mungkin, kejadian ini dikarenakan pada saat preskon Milan Glorie digelar sebelum pertandingan, dimana mas @Bepe20menyatakan-
17. -dirinya sebagai seorang interista, dan akan berusaha membobol gawang Milan Glorie sebagai interista.
18. Mungkin teman2 milanisti yang menyaksikan merasa mas@bepe20 berjuang atas nama inter. hahaha... padahal ngga kan ya,
19. mas @bepe20 tetap membawa nama Indonesia All Star :) Bagi yang tidak mengerti, rivalitas tim sekota ini memang luar biasa,
20. Bahkan seorang bepe sebagai interista saja mempunyai ambisi menjebol gawang Milan Glorie, dan terealisasi dengan goal yang luar biasa.
21 Oleh karena itu, kami tidak bisa mengontrol milanisti yang jumlahnya ribuan dengan melihat mas @bepe20 sebagai seorang interista.
22. Mohon maaf atas sikap yang tidak terpuji ini. Sekali lagi, kami meminta maaf yang sebesar2nya kepada mas @bepe20 semoga dimaafkan :)
23. Kami akan tetap mendukung @bepe20 dan timnas Indonesia. Dalam kondisi apapun dan dimanapun berada. #ForzaIndonesia





Tidak ada komentar:

Posting Komentar